Faktor-faktor yang Mempengaruhi dan Tujuan Pelatihan dan Pengembangan
Melanjutkan pembahasan artikel sebelumnya mengenai Pelatihan dan Pengembangan SDM pada Karyawan. Bagi yang belum membaca artikel sebelumnya silahkan baca terlebih dahalu:
Pada artikel ini akan dibahas mengenai faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi program Pelatihan dan Pengembangan dan Apa saja tujuan yang ingin dicapai dengan dilakukannya program Pelatihan dan Pengembangan ini.
Berikut adalah beberapa faktor yang dapat Mempengaruhi Pelatihan dan Pengembangan:
Dukungan manajemen puncak
Agar program- program pelatihan dan pengembangan berhasil, di butuhkan dukungan kepemimpinan dari atas. Tanpa dukungan manajemen puncak, program pelatihan dan pengembangan tidak akan berhasil. Cara paling efektif untuk mencapai kesuksesan adalah para eksekutif harus aktif mengambil bagian dalam pelatihan dan memberikan sumber- sumber daya yang di butuhkan.
Komitmen para spesialis dan generalis
Di samping para manajer puncak, seluruh manajer, apakah spesialis ataupun generalis, harus berkomitmen dan terlibat dalam proses pelatihan dan pengembangan melekat pada para manajer ini, mulai presiden chairman of the board ke bawah. Para profesional pelatihan dan pengembangan semata- mata hanya memberikan keahlian teknis.
Baca Juga: Cara Efektif dalam Menyusun Perencanaan Pemasaran
Kemajuan teknologi
Teknologi sangat memberikan pengaruh besar terhadap pelatihan dan pengembangan, khususnya komputer dan internet. Sebab teknologi telah memainkan peran besar dalam mengubah cara pengetahuan yang di sampaikan kepada para karyawan dan perubahan ini terus berlanjut.
Kompleksitas organisasi
Dalam tahun-tahun terakhir ini, perubahan-perubahan yang semakin cepat dalam teknologi, produk, sistem, dan metode telah memberikan pengaruh signifikan pada persyartan-persyaratan kerja. Dengan demikian para karyawan sukses secara terus-menerus meningkatkan keterampilan mereka dan mengembangkan sikap yang memungkinkan mereka tidak hanya beradaptasi terhadap perubahan.
Gaya belajar
Perusahaan-perusahaan tidak hanya memberikan pengetahuan individual namun juga menciptakan pengetahuan institusional sehingga ketika seorang karyawan meninggalkan organisasi, orang lain dalam perusahaan mempunyai pengetahuan yang sama.
Fungsi-fungsi sumber daya manusia lainnya
Pelaksanaan yang sukses dari fungsi-fungsi sumber daya manusia lannya juga memiliki pengaruh penting terhadap pelatihan dan pengembangan.
Baca Juga: Perilaku Kelompok dalam Sebuah Organisasi
Tujuan Pelatihan dan Pengembangan
- Meningkatkan produktivitas: pelatihan dapat meningkatkan prestasi untuk berproduksi.
- Meningkatkan mutu: pengetahuan dan keterampilan dapat mengurangi eror kerja.
- Memperbarui keahlian seseorang sejalan dengan perkembangan teknologi modern. Melalui pelatihan SDM, pelatih dapat memastikan bahwa setiap individu secara efektif dapat menggunakan teknologi-teknologi baru dan meningkatkan produktivitasnya.
- Meningkatkan semangat kerja: iklim menjadi lebih kondusif jika diberi pelatihan.
- Memberikan kemampuan yang lebih tinggi untuk melaksanakan tugas dalam bekerja sehingga hasil yang dicapai akan maksimal.
- Meningkatkan profesionalisme para karyawan dalam melakukan pekerjaannya.
- Membantu memcahkan persoalan operasional dengan cepat dan tepat.
- Mengorientasikan kepada seseorang mengenai organisasi.
Posting Komentar untuk "Faktor-faktor yang Mempengaruhi dan Tujuan Pelatihan dan Pengembangan"