Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Inilah Tips Mengatasi Ketiak Gatal dengan Bahan Alami

Mengatasi Ketiak Gatal - Rasa gatal pada kulit tentu saja akan membuat seseorang tidak nyaman, apalagi saat melakukan aktivitas sehari-hari misalnya bekerja dan kegiatan lainnya. Salah satu bagian tubuh yang sering gatal adalah area ketiak! Kenapa hal itu bisa terjadi?

Sederhananya area ketiak ialah bagian tubuh yang suhunya paling hangat dan lembap. Selain itu, ketiak juga merupakan area yang paling sering dan paling mudah untuk mengeluarkan keringat, apalagi setelah melakukan ativitas berat seharian.
Mengatasi Ketiak Gatal
Tips Mengatasi Ketiak Gatal dengan Bahan Alami (pixabay.com)
 
Nah, rasa gatal di ketiak sendiri bisa disebabkan karena kurangnya perhatian terhadap kebersihan area ketiak. Penyebab lainnya bisa dikarenakan adanya iritasi pada kulit ketiak, karena area ketiak ini salah satu bagian tubuh yang memiliki sensitifitas tinggi sehingga mudah mengalami iritasi atau bahkan infeksi.

Meskipun permasalahan ini terlihat sepele, namun mengatasi ketiak gatal tidak bisa sembarang juga. Kalau asal-asalan yang ada malah rasa gatalnya semakin menjadi-jadi. Pertanyaannya hal apa sih yang pertama kali kamu lakukan saat merasa gatal? Biasanya akan menggaruknya bukan? Padahal itu cara yang salah. Bukan rasa gatal yang hilang malah kulitmu bisa mengalami iritasi.

Di bawah ini saya ingin membahas beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi ketiak gatal.

Menggunakan Irisan Buah Lemon

Tips Mengatasi Ketiak Gatal
Mengatasi Ketiak Gatal - Irisan Buah Lemon (pexels.com)
 Cara pertama bisa menggunakan irisan buah lemon, karena lemon ini dapat membunuh jamur-jamur yang menempel di area ketiak. Silahkan iris lemon dengan ukuran kecil saja, kemudian letakkan di area ketiak yang kamu rasa gatal, lemon akan bekerja membasmi jamur yang menyebabkan gatal itu.

Mandi dengan Air Hangat dan Minyak Kelapa

Tips Mengatasi Ketiak Gatal
Mengatasi Ketiak Gatal - Mandi Air Hangat dan Minyak Kelapa (pexels.com)
 Cara selanjutnya untuk mengatasi ketiak gatal adalah mandi dengan air hangat. Jangan lupa untuk mencampurkan minyak kelapa ke dalam air hangat yang akan dipakai mandi, tidak perlu banyak-banyak cukup satu sendok makan saja.

Kenapa sih harus air hangat dan minyak kelapa? Jadi, air hangat ini berfungsi untuk menenangkan kulit ketiak yang mengalami iritasi, kemudian minyak kelapa akan meredakan rasa gatalnya dan menghilangkan warna merah pada ketiak akibat garukan atau gesekkan dengan kain baju.

Mengkompres dengan Air Dingin

Tips Mengatasi Ketiak Gatal
Mengatasi Ketiak Gatal - Kompres Air Dingin/Es (pexels.com)
 Bukan hanya air hangat saja namun air dingin pun bisa kamu gunakan untuk mengatasi rasa gatal pada ketiak. Silahkan kompres bagian yang gatal kurang lebih sekitar 5 sampai 10 menit atau sampai rasa gatalnya mulai menghilang.

Konsumsi Sayur dan Buah

Tips Mengatasi Ketiak Gatal
Mengatasi Ketiak Gatal - Konsumsi Vitamin C (pexels.com)
 Rasa gatal di ketiak juga bisa disebabkan oleh kurangnya vitamin dalam tubuh, utamanya adalah vitamin C. Oleh karenanya rutinlah mengkonsumsi sayur atau buah yang memiliki kandungan vitamin C seperti Brokoli, buah jeruk, tomat, dan lain sebagainya. Hal ini bisa melawan infeksi pada kulit sehingga permasalahan gatal pada ketiak bisa dihindari.

Tips untuk Mencegah Ketiak Gatal

Pastinya kamu sudah familiar dengan kata “lebih baik mencegah daripada mengobati”. Maka dari itu kamu juga perlu melakukan langkah-langkah penceghan agar ketiak tidak gatal.

Pertama berkaitan dengan pakaian yang kamu gunakan, bisa jadi bahannya memang tidak cocok dengan kulit kamu sehingga menyebabkan rasa gatal. Kemudian bersih atau tidakkah pakaian yang kamu gunakan? Jika sudah 3 hari tidak mengganti pakaian kemudian merasakan gatal ya wajar saja ya, hehehe. Ya intinya perlu diperhatikan cocok atau tidaknya bahan pakaian serta kebersihannya juga jangan lupa untuk dijaga.

Kedua adalah pewangi ketiak atau deodorant yang digunakan, bisa jadi rasa gatal pada area ketiak kamu disebabkan karena ketidak cocokan kulitmu dengan deodorant itu. Ya memang tidak semua produk deodorant bisa cocok ke semua orang, ada yang cocok dengan brand ini ada juga yang cocoknya dari brand itu.

Konsultasi ke Ahli (Dokter)

Jika keadaan gatal masih terus-menerus kamu rasakan padahal sudah mencoba berbagai cara, kalau kondisinya seperti itu maka segeralah konsultasi ke ahlinya yaitu dokter. Mungkin kamu akan diberikan obat alternatif untuk menghilangkan rasa gatal pada ketiakmu.

Ya, itulah beberapa tips mengatasi ketiak gatal menggunakan bahan alami serta langkah pencegahan yang bisa kamu lakukan. Semoga tips diatas memberikan manfaat dan permasalahan gatal di ketiak bisa segera hilang.

Posting Komentar untuk "Inilah Tips Mengatasi Ketiak Gatal dengan Bahan Alami"